Unboxing and Review Sociolla x Derma Angel #SOCOBOX

by - May 31, 2020


Hi everyone!

It's unboxing and review time again. Hohoho.

Jadi, kemarin saya dikasih kesempatan oleh Sociolla untuk mendapatkan SOCOBOX. Kali ini SOCOBOX yang saya dapatkan yaitu SOCOBOXxDermaAngel. Senang sekali!
Thank you, Sociolla dan Derma Angel :)

Ini penampakannya.



Back to the topic, dalam SOCOBOX ini saya dapat 3 products. And all of them are from Derma Angel. 3 products tersebut adalah: Acne Patch Day (12 pcs), Acne Patch Night (12 pcs) dan Intensvie Gel. Semuanya ini tidak lain untuk... Yup, acne.

Tipe kulitku berminyak, namun jerawat yang lebih sering muncul adalah jerawat beruntusan. Iya, yang kecil-kecil itu, loh. Percaya lah, kecil-kecil gitu tapi bisa bikin penampilan terganggu banget, deh. Nah, tapi biasanya kalau on periode, muncul lah jerawat-jerawat batu, dan sometimes jerawat nanah. Suka-suka mereka lah, yang mau datang giliran siapa.

Pas banget, pas dapat SOCOBOX ini, saya lagi on periode dan benar saja, lagi ada 2 jerawat nanah yang muncul di pipi bawah dekat bibir. Jadi, tanpa menunggu lebih lama lagi, saya langsung coba ketiga products Derma Angel secara bergantian.

Here's the picture of my acnes on my face.

Sebelum pemakaian
Setelah 1 minggu pemakaian secara rutin, here's my overall review about this Acne Kit from Derma Angel.

Acne Patch Day :
Pemakaian Acne Patch Day selama 2 hari, jerawat saya tidak kempes. Saya tidak tahu kenapa Acne Patch ini tidak begitu memberi efek apa-apa. Hmmm. Tapi setidaknya, begitu saya keluar kamar (Fyi, saya ngekos. Hoho), jerawat saya tidak begitu terpampang nyata atau saya tidak terlihat begitu aneh dengan obat jerawat totol-totolan di siang hari. Lol. Anyway, Acne Patch ini adalah Acne Patch pertama saya, dan ternyata sangat mudah digunakan, tinggal lepas dari kertasnya kemudian langsung tempel pada jerawat. Teksturnya lembut dan begitu ringan pada wajah.

Acne Patch Day 12pcs

Acne Patch Night :
Sama dengan Acne Patch Day, Acne Patch yang Night ini-pun tidak memberikan efek apa-apa. Jerawat tidak mengempes ataupun semakin matang. But thing I like from acne patch is, jerawat saya jadi aman dari tangan saya yang dikit-dikit megang wajah. Apalagi pada malam hari, sering kali secara tidak sadar wajah tersentuh oleh tangan ataupun seperti selimut dan bantal. Jadi saya sangat recommend Acne Patch untuk kalian karena sangat nyaman digunakan dan bisa saja Acne Patch ini works on you guys.

Acne Patch Night 12pcs

Intensive Gel :
Setelah 2 hari pemakaian Acne Patch Day & Night, I didnt findy any different. So I decided to try this Intensive Gel instead. First use, I was saying to my self like "Wah, gila."
Sedikit lebay, memang. Tapi percayalah, Nak, memang segila itu Gel ini. Hahaha.
Pertama kali pakai, jerawatnya jauh lebih matang dari kemarin. Sekitar 2-3 hari proses pematangannya, tuh. Dari yang besar, lama-lama matang, nanahnya berangsur menghilang, dan kempes. Semuanya dalam 3 hari. Tapi saya tidak berhenti sampai situ, ketika jerawat saya perlahan mengempes, saya tetap menggunakan Intensive Gel ini, dan jerawat saya berangsur membaik hingga kini H+7 (sejak penggunaan hari pertama) udah rata dengan kulit saya. Dan lebih hebatnya lagi, biasanya jerawat jenis ini meninggalkan bekas jerawat yang hitam dan besar, somehow it didnt that bad. Bekasnya lumayan kecil dan pudar. Apa saya bilang, memang segila itu, kan? Hahaha.
Untuk gel ini, teksturnya pas, tidak begitu watery dan wanginya masih dapat diterima oleh hidung. Begitu digunakan juga tidak menimbulkan rasa cekat-cekit atau perih.

Pemakaian Intensive Gel pada Jerawat


Packaging Intensive Gel


So, dari Acne Kit from Derma Angel ini, menurut saya yang paling the best jatuh pada Intensive Gel!
Tapi balik lagi, keefektifan sebuah produk tergantung pada kulit masing-masing. Karena ada yang tidak bekerja pada kulit saya tapi bisa saja bekerja pada kulit kalian. Begitupun sebaliknya. Jadi tidak ada salahnya jika kita mencoba, kan?

Semangat untuk Acne Fighter di luar sana! Kita sama-sama berjuang!

Anyway, ini foto After pemakaian. Sudah cukup pudar untuk bekasnya. Eittt... Tapi ini bukan seminggu pasca pertama kali penggunaan loh, ya. Foto ini tepatnya diambil H+15 sejak saya berhenti menggunakan Intensive Gel tsb alias H+22 setelah foto pertama kali sebelum menggunakan produk apapun.


Untuk cara bagaimana saya memudarkan bekas jerawat ini akan saya bahas pada post selanjutnya sekaligus My Updated Skincare.

So untill next time, fellas! Give me your commet down below if you have tried these products, too!

Xoxo,
Kiky

You May Also Like

0 Comments